PERPUSTAKAAN MENGIKUTI PELATIHAN WEBSITE DI DINAS KOMINFO

Admin bulelengkab | 02 Maret 2015 | 230 kali

Pada Hari Senin tangal 2 Maret 2015 bertempat di Ruang Lab Komputer Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Buleleng. Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah yang diwakili Oleh Kadek Duwika Mengikuti Pelatihan Pengelola Websitedan Email  di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Buleleng, Mengingat pentingnya Pengelolaan Website Pemerintah Daerah dan SKPD yang hingga saat ini masih kurang berjalan dengan optimal, maka sangat diperlukan adanya Pelatihan  seperti ini agar  sumber daya Pengelolaan Website Pemerintah Daerah dan SKPD, yang mengacu pada Panduan Penyelenggaraan Situs Web Pemerintah Daerah bisa lebih berkompeten di dalamnya.

Pelatihan ini juga bertujuan  untuk  up date seluruh kegiatan yang ada di Seluruh SKPD Khususnya Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Buleleng agar masyarakat luas bisa melihat kondisi Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Melalui Website Resmi Pemkab Buleleng. Adapun Materi yang diberikan meliputi cara pembuatan berita, cara memasukan photo kegiatan,   dan cara memasukan Data-data penting yang ada di Masing-masing SKPD. Pelatihan ini di ikuti oleh 14 SKPD dan akan berahir pada tanggal 4 Maret 2015.