seperti yang telah kita ketahui bersamakeberhasilan Program Keluarga Berencana (KB) akan sangat membantu dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. dengan adanya kegiatan Kampung KB ini saya sambut baik karena merupakan sebuah misi besar yang akan dilaksanakan, yang ke depannya dapat dijadikan sebagai motor penggerak partisipasi semua pihak dan memberikan kontribusi yang nyata dari dinas, instansi terkait, serta masyarakat dalam upaya peningkatan kesejahteraan dan peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
dengan menyadari kondisi di Banjar Dinas Goris Pasar yang ada saya ingin mengajak Camat,Kepala Desa Beserta Jajarannya, Kepala Dusun, warga Pejarakan khususnya Banjar Dinas Goris Pasar serta SKPD terkait untuk saling bahu membahu membangun masyarakat yang sejahtera dari tingkat keluarga melalui Kampung KB. bidang kebersihanmelalui dasa wismamelakukan penyuluhan kepada masyarakat serta penanganan sampah oleh masyarakat, pada bidang perindustrian melaksanakan kegiatan pelatihan industri rumahtangga bagi kelompok UPPKS, yang disinergikan dengan kegiatan kube dari dinas sosial. serta bidang pemberdayaan perempuan melalui kegiatan P2WKSSsaya selaku Bupati memberikan apresiasi adanya Kampung KB ini untuk memperkuat dan merevitalisasi Program KB dan keluarga sejahtera. namun jangan berhenti pada pencanangan, tapi harus ada aksi dan gerakan nyata antara lain dengan Sosialisasi, komunikasi dan edukasi tentang Program KB, Program-Program ketahanan kelurga dan pemberdayaan masyarakat serta pelayanan KB di tingkat Desa. saya minta Kampung KB tidak hanya dibentuk di kecamatan Gerokgak tetapi disetiap kecamatan hingga akhirnya satu Desa memiliki satu Kampung KB utamanya di Desa-Desa dengan tingkat kemiskinan masih tinggi sehingga mempercepat pengentasan kemiskinan.