Rangkaian HUT Pramuka Ke-60, Gerakan Pramuka Buleleng Peduli Lingkungan dan Sosial

Admin bulelengkab | 13 Agustus 2021 | 539 kali

Wujud kepedulian Gerakan Pramuka Buleleng, sejumlah kegiatan dibidang sosial dan lingkungan dilakukan, terlebih ditengah pandemi Covid-19 Buleleng yang masih melanda negeri ini. Hal ini disampaikan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.P.d saat memimpin Apel Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makan Pahlawan (TMP) Curastana, Jumat, (13/8). 

 

Apel Ziarah dan Tabur Bunga serangkaian Hari Pramuka ke-60 yang jatuh tanggal 14 Agustus 2021 besok, dilaksanakan dengan peserta terbatas dan dengan prokes yang ketat. 

 

Usai kegiatan Gede Suyasa yang juga selaku Sekda Kabupaten Buleleng mengatakan, gerakan pramuka peduli di masa pandemi harus tetap bergerak, tetap eksis dalam segala situasi,  bersedia menjadi relawan dalam membantu daerahnya, bangsa dan negara. 

 

Selain itu, terang Ketua Kwarcab Buleleng Gede Suyasa, bahwa kegiatan sosial dalam rangka hari pramuka ke-60 diadakan kegiatan donor darah di kantor Kwarcab Buleleng bagi anggota pramuka maupun masyarakat umum dengan peserta terbatas. Kemudian lomba-lomba secara virtual. 

 

Ditambahkan oleh Gede Suyasa, bakti pramuka terhadap negeri di tengah pandemi ini yaitu berpartisipasi dalam membantu Satgas Covid-19 melakukan penyemprotan disinfektan ke isoter-isoter kabupaten, membantu distribusi bansos dari Dinas Sosial kepada warga tidak mampu yang terdampak  dan ikut melakukan penanaman pohon secara serentak. (wd).