Jumlah pasien sembuh Covid-19 di Kabupaten Buleleng bertambah satu orang, sehingga kini jumlahnya mencapai 13 orang. Namun pasien dirawat mengalami penambahan, kini jumlahnya mencapai 20 orang. Demikian disampaikan Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Buleleng, Gede Suyasa, Minggu sore (3/4), dalam jumpa pers online.
Terkait Pembatasan Sosial Skala Desa di Desa Bondalem, Suyasa kembali menegaskan hal itu berarti warga Bondalem tidak boleh keluar desa dan orang luar tidak boleh ke Bondalem selama 14 hari. Tapi untuk aktivitas sehari-hari di wilayah desa, mereka tetap dibolehkan, tapi harus tetap memperhatikan prosedur Covid-19 seperti memakai masker, jaga jarak, tidak ada kerumunan, cuci tangan, dan untuk kegiatan upacara kematian hanya boleh diikuti oleh 25 orang yg tetap memperhatikan prosedur tetap Covid-19.
Perlakuan lain atau isolasi tak boleh keluar rumah dikenakan kepada PDP 18 serta lingkungannnya di Banjar Celagi Batur sesuai radiusnya yaitu sebanyak 28 KK. "Mereka tak boleh keluar rumah. Untuk itu sembakonya sudah diberikan kemarin oleh Dinas Sosial. Skema pembagiannya seminggu sekali, " jelas Suyasa.
Mengenai pembagian sembako untuk warga Desa Bondalem lainnya, selain dari 28 KK tadi di Banjar Celagi Batur, pelaksanaan di lapangan akan diatur oleh Perbekel. Suyasa menjelaskan sembako yang akan dibagikan berupa beras diamprahkan ke Bulog, sedangkan lauknya dilakukan kerjasama dengan Bumdes setempat. "Nanti yang membagikan pihak Bumdes dan relawan yang dibentuk oleh Perbekel," ucapnya.
Kembali kepada data kasus, Suyasa memaparkan jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP), sisanya 7 orang. Lalu Orang Tanpa Gejala (OTG), sisanya dalam karantina di hotel 11 orang, karantina di RS Giri Emas 5 orang. Pemantauan bagi mereka yang melakukan perjalanan, sisanya sebanyak 564 orang, yakni : Pekerja kapal pesiar 416 orang, TKI lainnya 75 orang, WNA 4 orang, perjalanan LN 6 orang dan datang dari daerah transmisi 63 orang. Rencananya hari ini akan datang lagi PMI sebanyak 47 orang yang sedang dijemput ke Denpasar.(st-wid-cand)