Ikuti Kami

Peringati Hari Laut Sedunia, 35 Ekor Tukik Dilepasliarkan

Admin bulelengkab | 06 Juni 2021 | 230 kali

Meramaikan peringatan hari laut sedunia, sebanyak 35 ekor tukik ke laut lepas Pantai Penimbangan. Kegiatan yang diinisiasi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Republik Mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha (BEM Rema Undiksha) itu diselenggarakan pada Minggu (6/6).

 

Pada kegiatan itu, hadir Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra, Ketua DPRD Kab. Buleleng Gede Supriatna, Rektor Undiksha I Nyoman Jampel, dan Perbekel Baktiseraga Gusti Putu Armada.

 

Terpantau, para undangan turut serta dalam melepaskan tukik bersama dengan mahasiswa dan masyarakat sekitar. Selain itu, mereka juga melakukan penyerahan 150 paket sembako dari Warung Kamyu kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

 

Ditemui usai kegiatan, Wabup Sutjidra menyampaikan apresiasi kepada BEM Rema Undiksha atas kepeduliannya terhadap pelestarian tukik.

 

Selain itu, dirinya juga menyambut positif langkah Warung Kamyu sebagai salah satu warung di sepanjang pesisir Pantai Penimbangan, yang turut peduli kepada masyarakat membutuhkan sehingga menginisiasi pembagian 150 paket sembako.

 

Akhir kata, dirinya berharap apa yang dilakukan saat ini bermanfaat dalam pelestarian penyu.

 

Sementara itu, Rektor Undiksha I Nyoman Jampel dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dari mahasiswa Undiksha dalam pelestarian lingkungan

 

Untul itu, Ia berharap tukik-tukik yang telah dilepasliarkan dapat tumbuh dengan baik di lautan lepas.

 

Usai acara pelepasan  tukik dan pembagian sembako, acara dilanjutkan dengan kerja bakti kebersihan di tempat yang sama diinisiasi oleh Buleleng Social Community. (can)