Dalam rangka memupuk tali persahabatan serta menjaga kesehatan antar anggota persatuan bulutangkis di Buleleng. Persatuan Bulutangkis Tangkas Perkasa (PB. TANGKAS) Singaraja yang memiliki moto "Ngalih Liang lan Sawitra", mengadakan Kejuaraan Bulutangkis TANGKAS CUP I yang berlangsung dari hari Jumat – Minggu, 22 – 24 Desember 2023, bertempat di GOR PBSI Buleleng.
Adapun kejuaraan ini adalah kelompok Usia – 70, Usia – 80 dan Usia 90, dimana masing masing kelompok usia ini total berjumlah 37 pasangan yang memperebutkan hadiah total Rp. 10 juta.
Sambutan Ketua Panita sekaligus ketua PB.Tangkas Dewa Komang Suardika mengatakan tujuan dari kegiatan ini agar nantinya bisa membentuk wadah bagi insan pecinta olahraga Bulutangkis di Kabupaten Buleleng, mendukung kinerja PBSI dalam menerbitkan serta menumbuhkembangkan tunas – tunas muda bulutangkis." Saya berharap untuk bisa membuat even yang lebih besar dan jangkauan yang lebih luas lagi," lugasnya.
Harapan yang sama juga disampaikan Perwakilan Ketua Koni Buleleng yakni Dr. Made Agus Wijaya, S.Pd, M.Pd Bidang Sport Intelijen yang sangat mengapresiasi pelaksanaan Kejuaran – Kejuaraan seperti ini tetapi dengan tambahan harapan even yang akan datang ini adalah untuk kategori usia usia dini dan usia muda.
"Semoga kegiatan ini bisa rutin dilakukan setiap tahunnya, tentu kami akan mensuport kegiatan ini tidak hanya PB. Tangkas, tapi PB lainnya bisa berkolaborasi agar insan bulutangkis di Buleleng terus memiliki semangat dan merekatkan persahabatan dengan anggota PB. lainnya," pungkasnya.